Nestle merupakan salah satu brand susu yang sudah dikenal secara luas di masyarakat. Jadi kredibilitas dan kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Susu sendiri merupakan minuman yang penting dalam mendukung pemberian nutrisi dan gizi yang lengkap serta seimbang. Bayi bisa mengonsumsi susu pertumbuhan setelah ASI yaitu sekitar usia 1 tahun ke atas. Apabila mencari susu bayi produk Nestle, Anda bisa memilih susu pertumbuhan Lactogrow. Berikut ini selengkapnya mengenai Lactogrow:
Apa Itu Lactogrow
Lactogrow merupakan rangkaian susu pertumbuhan dari Nestle yang diberikan pada anak usia 1 tahun ke atas. Ada dua varian tahapan yang disediakan oleh Nestle yaitu Lactogrow 3 serta Lactogrow 4.
Perbedaan Lactogrow 3 dan Lactogrow 4
Mungkin Anda bertanya apa perbedaan antara Lactogrow 3 dan Lactogrow 4. Susu pertumbuhan memiliki tahapan-tahapan yang disesuaikan dengan usia anak, begitu pula dengan susu bayi produk Nestle ini. Tahapan pertama adalah Lactogrow 3 untuk anak yang berusia mulai dari 1 tahun hingga 3 tahun. Sementara tahapan selanjutnya yaitu Lactogrow 4 untuk anak usia pra sekolah. Lactogrow 3 memiliki 3 varian rasa yaitu plain, madu, dan vanila. Sedangkan Lactogrow 4 terdiri dari rasa madu dan vanila.
Kandungan Lactogrow
Kandungan Lactogrow 3 dan Lactogrow 4 lengkap sesuai dengan kebutuhan nutrisi anak di setiap tahapan usia. Tidak heran jika susu adalah sumber nutrisi pelengkap makanan bergizi. Adapun nutrisi yang terkandung yaitu serat pangan atau inulin, 0 gram sukrosa, omega 3, mineral, vitamin, omega 6, minyak ikan, serta lactobacillus reuteri.
Apa Itu Lactobacillus Reuteri
Lactobacillus reuteri adalah bakteri baik yang terkandung di dalam susu Lactogrow. Manfaatnya sama seperti bakteri baik pada umumnya yaitu membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan anak. Selain itu, jenis probiotik ini juga bisa menurunkan risiko diare dan konstipasi.
Itulah rekomendasi susu bayi produk Nestle yang bisa Anda pilih. Sesuaikan pilihan produk dengan tahapan usia anak. Karena menjadi susu pertumbuhan yang dipercaya masyarakat, Anda bisa dengan mudah mendapatkan susu Nestle Lactogrow di pasaran. Cara pembelian paling mudah adalah online dengan mengunjungi website www.growhappy.co.id.
0 komentar :
Posting Komentar