Salah satu ruang lingkup yang ada dalam kajian kesehatan lingkungan yang harus mendapatkan perhatian penuh dari berbagai pihak adalah lingkungan sekolah. Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa sekolah merupakan sebuah tempat yang dipergunakan oleh para siswa dan siswi untuk mendapatkan berbagai macam studi keilmuan yang akan menjadi modal penting dalam mengarungi kehidupan mereka di masa yang akan datang.
Mengingat keberadaan sekolah sangat penting dalam bidang pendidikan dan agar para siswa merasakan keamanan dan kenyamanan saat mereka menuntut ilmu, maka salah satu caranya adalah dengan selalu menjaga kesehatan lingkungan sekolah semaksimal mungkin sehingga proses belajar mengajar bisa berjalan dengan baik dan sesuai harapan semua pihak.
Mengapa lingkungan sekolah tersebut harus diperhatikan secara serius oleh semua pihak ? jawabannya adalah bahwa lingkungan sekolah yang sehat akan memberikan manfaat yang sangat besar bagi seluruh pihak yang berkaitan baik secara langsung maupun tidak langsung dengan proses pendidikan dan pembelajaran di sekolah.
Ada beberapa manfaat yang bisa kita rasakan saat kita terbiasa menjaga kesehatan lingkungan sekolah secara intensif.
Adapun beberapa manfaat tersebut adalah sebagai berikut :
Lingkungan dan kelas terasa lebih nyaman. Kenyamanan lingkungan sekolah yang digunakan untuk belajar bisa terwujud salah satuhnya adalah dengan menjaga kesehatan lingkungan di sekitar sekolah. Kesehatan lingkungan sekolah mencakup tentang kebersihan kelas serta ruangan lainnya di sekolah. Nah, jika kondisi kelas dan ruangan lainnya dalam keadaan bersih dan sehat, maka sudah bisa dipastikan bahwa kenyamanan siswa dalam belajar akan terwujud dengan sendirinya.
Terhindar dari penyakit. Kondisi lingkungan sekolah yang sehat tentu saja akan menjadi salah satu penyebab semua pihak di sekolah bisa terhindar dari berbagai penyakit.
Belajar lebih tenang. Jika kelas kita selalu dalam keadaan bersih tanpa sampah berserakan di lantai dan sampah di laci meja. Belajar akan menjadi lebih tenang, pikiran dan penglihatan pun akan menjadi tenteram.
Memperlancar kerja otak manusia. Kesehatan lingkungan akan menyebabkan maksimalnya kesehatan tubuh kita. Kesehatan tubuh sudah pasti akan membuat semua fungsi organ tubuh berjalan secara normal termasuk otak manusia. Kesehatan lingkungan bisa mewujudkan kerja otak manusia menjadi lancar
0 komentar :
Posting Komentar