Mentimun merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin, dan biasa dimakan sebagai lalapan serta rujak, namun tahukah anda bahwa timun memiliki manfaat lainnya untuk kecantikan wajah. Hal tersebut juga di aminin oleh para wanita, di mana timun sering digunakan sebagai pelengkap saat memakai makser wajah, dan terbukti khasiatnya dapat menyegarkan kulit wajah. Khasiat atau manfaat mentimun di antaranya adalah dapat mengurangi lingkaran hitam pada daerah sekitar mata, mengurangi bengkak pada kantung mata, mengurangi bintik hitam, meremajakan kulit wajah, menghilangkan jerawat, merawat kulit yang terbakar sinar matahari dan mengencangkan pori – pori wajah. Sensasi kesegaran dan dinginnya mentimun saat diletakkan pada kulit wajah, membuat setiap orang yang menggunakannya merasa fresh kembali dan muka pun lebih bersih.
Khasiat timun seperti yang dijelaskan di atas, tentu harus ditunjang dengan cara yang dapat dilakukan untuk memperoleh manfaat – manfaat dalam tampilan wajah yang cantik alami, untuk itu berikut ini adalah cara menggunakan mentimun untuk perawatan wajah.
1. Cara mengurangi lingkar hitam di sekitar mata dengan timun, dapat anda lakukan dengan membersihkan timun segar, iris – iris timun menjadi beberapa bagian berbentuk lingkaran, tempelkan irisan mentimun di sekitar daerah mata. Diamkan beberapa menit hingga meresap, kemudian bilas dengan air bersih.
2. Untuk mengurangi bintik hitam, anda dapat bersihkan timun, parut hingga halus, kemudian oleskan pada seluruh kulit wajah secara merata, diamkan selama beberapa menit atau sekitar 10 menit hingga mengering, bersihkan dengan air dan lakukan cara ini 2 hingga 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil maksimal.
3. Meremajakan kulit dengan timun dapat dilakukan dengan cara parutan timun yang telah bersih, dicampurkan dengan bahan alami lain seperti jeruk nipis, madu, susu dan putih telur, aduk hingga rata dan buat timun tersebut sebagai masker kulit wajah.
4. Menghilangkan jerawat dapat dilakukan dengan cara mudah yaitu oleskan mentimun bersih yang sudah di parut pada bagian wajah yang berjerawat, diamkan hingga mengering dan bilas dengan air hangat.
Pada cara keempat juga dapat berkhasiat untuk merawat kulit yang terbakar oleh sinar matahari, serta untuk mengencangkan pori – pori wajah. Demikian manfaat atau khasiat mentimun untuk kecantikan wajah anda, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Blogger Comment
Facebook Comment