News
Loading...

Instansi-Instansi yang Membuka Pintu Lebar untuk Fresh Graduate

Apa hal pertama yang akan Anda lihat pada lowongan kerja, apakah syarat, kemudian penempatan atau mungkin gaji. Tak bisa dipungkiri bahwa 3 hal ini merupakan bagian paling awal yang nantinya akan menarik job seeker untuk melamar kerja. Semakin lama mencari kerja semakin sulit mengingat tingkat persaingan semakin ketat belum lagi kenyataan dengan jumlah lowongan kerja yang semakin terbatas. Kehadiran teknologi menjadi salah satu penyebabnya, hal-hal yang dulunya bisa dikerjakan oleh manusia sekarang ini sudah diambil adalah oleh teknologi, satu sisi memang ada nilai lebih namun juga tak memungkiri hadirnya dampak negatif juga.

Instansi-Instansi yang Membuka Pintu Lebar untuk Fresh Graduate

Selain instansi pemerintah sebenarnya cukup banyak perusahaan swasta yang mau menerima pegawai, hanya saja terkadang persyaratan yang dibutuhkan sangat tinggi, bahkan tak cocok untuk seorang fresh graduate. Menjadi seorang fresh graduate berarti harus mempersiapkan mental. Mengingat banyak sekali diantara perusahaan yang tak akan mau menerima pegawai dengan pengalaman kurang bahkan tanpa pengalaman sama sekali, karena hal ini akan menjadi resiko yang sangat besar bagi mereka. Namun jangan khawatir karena beberapa instansi justru lebih senang menerima pegawai dengan latar belakang fresh graduate.

Beberapa diantaranya adalah instansi:

● Media. Bagi kamu yang bercita-cita untuk bekerja di media khususnya adalah televisi dengan menjadi seorang wartawan atau mungkin tim kreatif, umumnya mereka memang mencari pegawai dengan latar belakang fresh graduate, alasannya karena anak mudah jauh lebih kreatif dan memiliki stamina yang tinggi, mengingat kita tau sendiri bahwa bekerja di media tak dibatasi oleh waktu, kapan saja harus siap dan menemukan ide yang tepat.
● Bekerja di bagian desain, entah itu interior atau juga produk, sama halnya dengan media mereka membutuhkan anak-anak muda yang memiliki kreatifitas cukup tinggi, jadi bagi kamu yang ingin melamar ke sini jangan putus semangat karena saingannya adalah mereka yang sudah berpengalaman.
● Tim penulis skenario, tahukah Anda bahwa industri hiburan semuanya banyak dipegang oleh anak-anak mudah, pergantian zaman membuat hiburan juga senantiasa berubah, menjadi seorang penulis skenario memang membutuhkan pengalaman menulis dan mengarang cerita, namun jiwa muda jauh lebih disukai untuk masalah kreatifitas, bahkan biasanya mereka dengan usia di atas 30 tahun sudah tak dipakai lagi sebagai tim penulis skenario.
● Instansi pemerintah, mengisi jabatan sebagai seorang pegawai negeri atau mungkin dengan menjadi bagian dari alat pertahanan negara. Ada masa dimana seseorang dengan usia yang tua harus mulai mengistirahatkan diri dengan pensiun, disaat ini juga mereka yang masih mudah dibukakan pintu sebesar-besarnya untuk ikut bersaing memperebutkan posisi tersebut.

Jadi siapa bilang fresh graduate akan kalah saing dengan mereka yang sufah berumur dan banyak pengalaman, nyatanya tidak bahkan beberapa jenis pekerjaan membuka kesempatan yang sangat besar untuk kamu mulai bekerja di dalamnya. Pekerjaan pertama memang sering kali dianggap sebagai batu loncatan untuk jabatan yang tinggi. Namun siapa tau saat Anda sudah betah di dalam lingkungan perusahaan tersebut akan selamanya berada disana.

Selain instansi tersebut sebenarnya juga tak menutup kemungkinan bagi instansi lain dalam membuka lowongan untuk fresh graduate, misalkan saja dengan menjadi pegawai bank, khususnya sebagai teller, mengingat bagian paling depan haruslah yang cantik dan muda, gaji pegawai bank ternyata cukup tinggi meskipun bukan pegawai negeri, apalagi nilai lebih bisa Anda dapatkan dengan suasana kerja yang nyaman.
Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar